Daily Archives: May 19, 2012

Buka Telingaku ya Tuhan

Markus 7 : 24-30

Aplikasi :

(1) Yesus tidak menahankan sesuatu yang baik bagi mereka yang memiliki iman. Padahal pada saat itu “.. Ia masuk ke sebuah rumah dan tidak mau ada orang yang mengetahuinya,..” (Ayat 24).

(2) Terkadang untuk menguji kemurnian iman, saya diijinkan untuk mencapai titik paling rendah. Perempuan itu “tersungkur” (Ayat 25) “memohon” (Ayat 26) bahkan diibaratkan seperti seekor anjing (Ayat 27,28) tetapi itu tidak membuat dia berhenti percaya kepada Yesus.

(3) Iman timbul dari pendengeran akan firman Tuhan dan perbuatan-perbuatan-Nya yang ajaib.

Komitmen : Saya tidak boleh menjauhkan diri atau menutup telinga saya untuk mendengarkan firman Tuhan ataupun bagaimana Ia bekerja dengan ajaib di dalam kehidupan seseorang karena dengan demikian iman dan pengharapan saya akan bertumbuh.

Selamat beraktifitas semua.

-Elvira Takasanakeng-

1 Comment

Filed under Meditasi Alkitab

Yunus Mengingkari Panggilan Tuhan

Yunus 1:1-17

Aplikasi:
Dari kisah Yunus saya belajar bagaimana untuk mendewasakan diri ketika masalah datang. Yunus menyadari keputusannya untuk pergi melarikan diri dan menjauh dari Tuhan. Lalu, masalah datang dan situasi ada diluar kendali.

Sama dengan Yunus, saya sebenarnya tau bahwa dalam hati kecil saya keputusan saya itu sejalan atau tidak dengan kemauan Tuhan, namun sama seperti Yunus .. pertimbangan demi pertimbangan akan untung-rugi membuat saya tawar hati dan pada akhirnya lebih memilih kenyamanan daripada berjalan bersamaNya (yang kalau ditimbang pake logika, pasti banyakan susahnya daripada senangnya).

Ternyata, ketika Tuhan mau panggil anakNya untuk sebuah rencana Ia tidak akan berhenti berusaha. Setelah menyadari panggilan, iman Yunus membuatnya mau mengakui segala kesalahannya (tidak hanya pada diri sendiri tp didepan orang lain) dan BERANI membayar resiko.

Yunuslah yang berkata kepada awak kapal agar dia dicampakkan ke dalam laut. Iman saya harus seperti Yunus, iman yang mau mendengar, mau mengakui kesalahan, dan berani membayar resiko dari kesalahan itu.

Kesimpulan:
Saya mau menyambut panggilan Tuhan dan belajar mendewasakan iman pribadi. Iman yang dewasa adalah iman yang tetap lurus pada Tuhan ketika logika dan perasaan sudah mulai ketar-ketir dan ragu.

Selamat beraktivitas yah

-Allice Sharon-

1 Comment

Filed under Meditasi Alkitab

Kaleb Mendapat Hebron

Yosua 14 :6-15

Aplikasi :
(1) Allah pasti akan selalu menepati janji-Nya meskipun terkadang waktu-Nya tidak selalu sama dengan apa yg kita perkirakan. Tetapi, hari ini saya diingatkan bahwa Allah menepati janji-Nya kepada Kaleb dan Allah yg sama juga sedia melakukan hal yg sama dalam kehidupan saya. “Jadi sekarang, sesungguhnya TUHAN telah memelihara hidupku, seperti yang dijanjikan-Nya.

Kini sudah empat puluh lima tahun lamanya, sejak diucapkan TUHAN firman itu kepada Musa..” (Ayat 10) (2) Apa yg membuat Kaleb mendapatkan pusaka tsb? “..membawa kabar kepadanya yang sejujur-jujurnya.” (Ayat 7) & “..mengikuti TUHAN, Allahku, dengan sepenuh hati.” (Ayat 8)

Komitmen : Dalam penantian janji Tuhan dalam kehidupan saya, saya atas bantuan Roh Kudus mau menunggu dengan sabar dan spt Kaleb, mengikuti Tuhan dengan sepenuh hati. Karena dalam pemberian janji-Nya Allah tidak (akan) pernah terlambat.

-Elvira Takasanakeng-

Leave a comment

Filed under Meditasi Alkitab

Yohanes Pembaptis Dibunuh

Markus 6:14-29

Aplikasi: ketika pangkat membawa kepada sebuah kekuasaan, kiranya menjadi bijaklah dalam setiap mengambil keputusan. Dalam ayat 26 mengatakan: lalu sangat sedihlah hati raja,tetapi karena sumpahnya dan karena tamu-tamunya ia tidak mau menolaknya.

Hati-hati dalam membuat janji,karena itu adalah hutang. Jika sebagai manusia itu akan saling menuntut,tetapi berbeda dengan Allah,janjiNya bersifat kekal.

Janji Tuhan: Ia tidak pernah lalai menepati JanjiNya. Selalu pasti.

Komitmen: Sebisa mungkin tidak hanya berkata-kata, tetapi bertindak dipenuhi oleh pimpinanNya dan kuasa Roh Kudus.

-Dahlia Sinaga-

2 Comments

Filed under Meditasi Alkitab

Murid-murid Yesus Berada Di Tengah-tengah Badai

Mat 14:22-33

Ad 2hal penting:
1. Ketika badai mengamuk dan murid-murid ketakutan, mereka mengingat Yesus. Maka Yesuspun datang menghampiri perahu mereka

2. Petrus berjalan di atas air dan dia mulai fokus pada dirinya dan ada angin yang kencang,tidak lama diapun mulai tenggelam. Ketika tenggelam,dia mengalihkan pandangannya kembali dan berfokus pada Yesus.

Komitmen: Apapun yang terjdi pada saya hari ini, meskipun ada “angin” dan badai,maka saya akan mengingat Yesus, memanggil nama-Nya dan memfokuskan pandangan saya kepada-Nya.

“Only through realizing our own weakness and looking steadfastly unto Jesus can we walk securely.”DA chap40.

Selamat Sabat teman2 🙂

-Iyoy Elroy-

1 Comment

Filed under Meditasi Alkitab